Posts

Showing posts with the label penajam

Hujan Di Bulan Agustus

Image
Bismillah.  Ketika bulan Agustus tiba, langit seolah mulai menari dengan nuansa yang berbeda. Hujan yang turun di tengah bulan ini membawa aroma segar dan harapan baru, seolah-olah alam ingin berbagi cerita tentang keindahan yang tersembunyi di balik setiap tetesnya. Suara gemericik hujan menjadi melodi yang menenangkan, mengundang kita untuk merenung dan menikmati kehangatan di dalam rumah. Tak lepas jua hujan di bulan Agustus terjadi di sekitar wilayah Penajam. Dalam setiap embun yang menempel di daun, terdapat kisah yang menunggu untuk diungkap. Mari kita eksplorasi lebih dalam tentang keajaiban hujan di bulan Agustus ini. Silakan lanjutkan membaca. Dampak Hujan Agustus terhadap Pertanian di Indonesia Hujan Agustus membawa dampak signifikan bagi pertanian di Indonesia. Curah hujan yang tinggi dapat meningkatkan kelembapan tanah, mendukung pertumbuhan tanaman, dan memperbaiki hasil panen. Namun, jika hujan terlalu deras, risiko banjir dan kerusakan tanaman juga meningkat. Petani haru

Pantai Tanjung Jumlai

Image
Liburan minggu ketiga dibulan Juni 2011 ini kami sekeluarga kedatangan tamu dari kota Samarinda. Kedua tamu tersebut adalah teman mengajar istri sewaktu di Samarinda. Setelah beberapa kali pada bulan yang lalu merencanakan ingin berkunjung ke rumah kami di Penajam, maka baru minggu bulan juni ini mereka bisa melaksanakan hajatnya. Sabtu sore ini kami berlima berkunjung ke Pantai Tanjung Jumlai di Kelurahan Saloloang. Pantai yang terakhir kali saya kunjungi pada saat Lebaran 2010 lalu sepertinya banyak berubah dan tampak lebih bersih dari sebelumnya. Saya tak tahu mengapa demikian. Namun bisa jadi karena sampah yang dahulu banyak saya jumpai telah bersih dan banyak berkurang dari sebelumnya.     Dari pengamatan saya pribadi, pantai ini bersih dan banyak dipasang penahan gelombang laut pada sisi pantai. Demikian info singkat ini, semoga bisa bermanfaat bagi pembaca sekalian.

Liburan awal bulan juni

Image
Melewatkan liburan panjang bulan juni ini terasa istimewa dengan cemilan biasa namun jarang kami konsumsi. Salah satunya pisang keju. Makanan sewaktu kami sekeluarga tinggal di kota Samarinda sangat terkenal beberapa saat. Maklum masyarakat kota cenderung gampang bosan dengan menu yang baru booming. Mungkin mereka hanya penasaran semata. Tanpa ragu saya mencoba membuatkannya untuk istri dan anak saya tercinta. Dengan bahan yang sederhana dan praktis, maka piang keju sederhana namun nikmat tersaji sudah. Jujur saja anak saya saja suka sekali makan pisang keju sederhana ini. Diapun berkata “nyaman, bi” kurang lebih artinya “enak bi”. Penasaran? Silahkan coba membuatnya.

Sekarang Syafiq Mumtaz sudah besar

Image
Mengisi waktu libur panjang karena bertepatan dengan tanggal merah tanggal 2-5 juni 2011. Tanggal merah tanggal 2, tanggal 3 cuti bersama dan tanggal 4-5 merupakan hari sabtu dan minggu. Jadi bagi pegawai pemerintah/PNS merupakan harti libur panjang. Tanpa terasa Kami tinggal di Penajam sudah memasuki bulan ke-4 sejak Maret 2011.  Merupakan suatu rasa syukur kami terutama saya bisa hijrah kembali ke kampung halaman tempat dimana saya lahir dan besar selama 17 tahun lamanya. Namun saya takkan pernah melupakan kota Samarinda dimana saya hidup selama 10 tahun sejak 2001 lalu. Dimana awal kuliah saya pada fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Mulawarman hingga menikah dan mempunyai satu orang anak yaitu Syafiq Mumtaz . Melalui tulisan ini, saya ingin mengabarkan bahwa anak saya tersebut kini telah berusia 2 tahun 5 bulan atau 29 bulan. Dengan usianya tersebut, ia telah belajar banyak hal. Salah satunya yaitu memasukkan benang dalam lubang. Gambar bisa dilihat dibawah ini.

just share-berbagi pengalaman

Image
Kejadian sebenarnya terjadi beberapa tahun yang lalu yang sudah beberapa kali saya dengar ceritanya dari istri saya, bahkan awal saya kerja di It Kab PPU ini istri saya bercerita kembali. Saya tak pernah bosan karena merupakan cerita motivasi positif untuk pribadi saya. Istri saya bercerita bagaimana paman/om yang bekerja di salah satu dinas di Provinsi Kalbar karena memang istri saya asli orang sono. pontianak on bing maps Paman/omnya istri saya kerja di dinas yang anggarannya bisa 50% dari APBD yaitu dinas PU, yang notabene merupakan "Lahan Basah" kalau mau nyari uang banyak dan memperkaya diri sendiri apalagi kalau cuma kejar setoran. Namun beliau tidaklah demikian. Beliau berusaha untuk jujur dan bekerja apa adanya. Kalau orang jawa bilang "nggak neko-neko". Gak mau proyek sana-sini dan berusaha untuk jujur. Gak mau korupsi apalagi memanfaatkan jabatannya untuk memperkaya diri walaupun sebenarnya beliau bisa saja melakukannya. Prinsip beliau berusaha u

Sebulan di Penajam

Image
Tanpa terasa sebulan lebih kami sekeluarga hidup dan tinggal di Penajam. Tanpa terasa pula kami harus beradaptasi dengan lingkungan dan juga iklim/cuaca serta hal lainnya seperti kecocokan dengan air PDAM yang digunakan. Walhamdulillah semua bisa teratasi dengan baik. Walaupun saya pribadi belum mendapatkan gaji pertama dikarenakan keterlambatan dari pihak Tata Usaha di kantor dalam menyerahkan berkas KP4 ke bagian keuangan dan BKD Kabupaten. Namun sekali lagi saya tetap bersyukur karena rizqi masih ada dan karena kami sekeluarga dekat dengan orang tua maka Alhamdulillah kami tidak kekurangan dalam hal bahan baku makanan. Uang bensin yang sewaktu di Kota Samarinda biasa Rp.10.000/hari bisa ditekan hingga seminggu pemakaian. Hal ini juga tak lepas dengan jarak tempuh kantor Inspektorat Penajam Paser Utara dari tempat tinggal saya. Kalau dihitung sekitar 300an meter saja. Sedangkan untuk pemakaian pulsa yang ketika saya masih di Samarinda harus mengeluarkan dana sekitar 100 ribu

5 Hari di Penajam Paser Utara

Tanpa terasa sudah 5 hari sejak hari minggu lalu (27/02/2011) kami sekeluarga pindah total dari kota Samarinda karena saya sendiri menjalankan tugas sebagai CPNS di wilayah Penajam ini. Saya ditugaskan di Inspektorat Kabupaten Penajam paser Utara (dulu Badan Pengawas Kabupaten/ Bawaskab) sejak tanggal 1 maret 2011 ini. Barang-barang yang kami angkut belum kami bereskan dirumah kontrakan kami. Suasana berbeda benar-benar saya rasakan. Bertemu dengan keluarga dan berkumpul dekat dengan orang tua kandung. Sebuah keinginan yang memang beberapa waktu lalu saya inginkan. Alhamdulillah keinginan tersebut dapat terwujud tahun 2011 ini. Terasa sekali ketika dalam waktu 5 hari ini saya bekerja “hanya” didalam kantor dengan ruangan mirip sekali dengan ruangan khusus admin dikantor saya dulu namun kantor sekarang ber-AC sebanyak 2 unit sedangkan kantor yang dulu cuma 1 unit. Jika dulu saya bekerja benar-benar dilapangan terkena hujan dan panas, namun 5 hari ini saya benar-benar merasakan beda

Ngasrul Ausath on Google.co.id

Image
Judul postingan kali ini agak narsis. Iseng-iseng buka www.google.co.id , dengan kata kunci “ngasrul ausath” pada tanggal 28 Februari 2011, maka hasil yang muncul sebagai berikut. Memakan waktu sekitar 0.07 detik, maka hasil pencarian sekitar 1.320. Bila dibuka satu persatu maka banyak sekali tautan-tautan dengan kata kunci “ngasrul ausath” termasuk blog ini. Semalam baru aja sampai dan selesai pindahan rumah dan pekerjaan dari kota Samarinda ke Kabupaten Penajam Paser Utara. Hari ini (28/02/2011), rencananya akan ada penyerahan Surat Keputusan CPNS dari Bupati PPU.

Target tahun 2011 (bag.1)

Tahun 2010 yang penuh pengalaman telah lewat dan seperti kebanyakan manusia lainnya, pada tahun ini saya juga mempunyai target yang mudah-mudahan bisa tercapai. Salah satunya adalah pindah kerja dan pindah rumah ke Penajam . Selain itu nantinya saya juga menginginkan kerjaan disana bisa lebih baik dan bisa menjalankannya sesuai dengan yang direncanakan. Pindah domisili ke penajam merupakan salah satu keinginan dalam setahun terakhir ini, yang Insya Allah bakal terwujud dalam beberapa bulan kedepan. Awalnya merupakan keinginan orang tua agar saya bisa dekat dengan mereka dan bisa mengabdi untuk kampung halaman. Saya menolak dengan berbagai alasan, salah satunya yaitu fasilitas komunikasi dan media informasi yang belum memadai. Pada tahun 2006, ketika saya lulus dari Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Unmul, media internet belum ada. Koneksi speedy belum masuk, adanya telkomnet instant yang notabene sangat lelet koneksinya. Namun tahun 2009 hingga 2010 ini, fasilitas internet cepat s

Lowongan CPNS 2010

Image
Ternyata bulan ini bisa dikatakan bulan yang sibuk untuk instansi pemerintah baik pusat maupun daerah. Hal ini dikarenakan adanya tes CPNS yang diadakan oleh instansi-instansi tersebut. Di daerah sendiri sebagian besar mengadakan tes CPNSD yang menurut berita terakhir diadakan serentak pada tanggal 5-6 desember 2010. Seperti wilayah Kalimantan Timur , yaitu di Pemprov, sedangkan daerah lainnya seperti Penajam Paser Utara , Kota Balikpapan , Kota Samarinda , Kutai Kartanegara, Kutai Timur, Kota Bontang, Kota Tarakan dan kabupaten/kota lainnya. Bisa dikatakan banyak sekali peminat untuk setiap tes CPNS yang diadakan instansi pemerintah tersebut. Ada yang berkata untung-untungan, ada yang bilang iseng-iseng berhadiah, dsb. Bagaimana pendapat anda?

kata mutiara (3)

Image
Posting kali ini dengan posting sebelumnya agak jauh selisih harinya. Tapi tidaklah mengapa, yang penting masih semangat. Kali ini dalam bahasa Inggris namun ada artinya koq. Langsung disimak ya…… “ It’s more to give than to receive” Arti dari kata-kata diatas kurang lebih yaitu lebih baik memberi daripada menerima. Namun dalam konteks saling menolong bukan dalam perbuatan tercela, melainkan dalam perbuatan yang baik. Untuk perbuatan tercela, saya yakin pembaca lebih faham. Dalam kehidupan sehari-hari kita akan menemui berbagai macam tipe dan karakter manusia. Ada pengemis ataupun orang-orang yang membutuhkan bantuan kita, maka alangkah baiknya kita memberikan pertolongan kita sesuai dengan kadar kemampuan kita sendiri. Jangan terlalu dipaksakan, takutnya malah akan menjadi beban bagi diri sendiri. ---------------------------------------------------------------- Proin ultricies sit amet nunc a blandit. Pellentesque nec euismod mauris. Sed bibendum ipsum quis qua

Tanker Pertamina

Image
Ini dia gambar tanker Pertamina yang digunakan untuk mengisi bahan bakar kapal penyebrangan (ferry) dari Penajam menuju Balikpapan. OK. Makasih itu saja, ntar posting lagi. Beri komentar anda...
Image
Hallo saya ngasrul ini gambar tangan saya